Ragam

Komisi C DPRD Kutim Pastikan Pembangunan Sesuai Harapan Masyarakat

471
×

Komisi C DPRD Kutim Pastikan Pembangunan Sesuai Harapan Masyarakat

Sebarkan artikel ini
Anggota DPRD Kutim, dr. Novel Tyty Paemboman. (dok Istimewa)

Smartnews.co.id, Kutim – Jelang tutup tahun anggaran 2024, Komisi C DPRD Kutai Timur (Kutim) memastikan seluruh tahapan pembangunan sesuai harapan masyarakat. Hal ini disampaikan Anggota DPRD Kutai Timur, dr Novel Tyty Paemboman.

“Kami memiliki empat komisi di DPRD Kutai Timur, salah satunya adalah Komisi C yang khusus menangani pembangunan. Kami akan berusaha agar semua tahapan pembangunan dapat berjalan dengan baik dan memenuhi kebutuhan masyarakat,” kata Novel kepada wartawan.

Novel mengaku, Komisi C bersama anggota DPRD dari berbagai fraksi terus bekerja maksimal untuk mendampingi setiap proyek pembangunan yang ada di Kutim. Komisi C juga memiliki peran penting dalam pengawasan pembangunan fisik dan non-fisik, seperti fasilitas umum.

“Sebagai fungsi pengawasan, Komisi C memastikan bahwa setiap kegiatan pembangunan, baik yang bersifat fisik maupun non-fisik, dapat dinikmati oleh masyarakat dengan baik dan sesuai dengan standar yang telah ditetapkan,” ucap Novel.

Dikatakan Novel, di penghujung tahun 2024 ini, pihaknya menekankan pentingnya pencapaian target serapan anggaran yang optimal. Dia pun meminta kepada Pemkab Kutim untuk mengejar target pembangunan yang telah ditentukan.

“Meskipun waktu tersisa tidak banyak, kami tetap optimis agar semua kegiatan pembangunan yang sedang berjalan dapat memenuhi atau mendekati target yang telah ditentukan,” ungkapnya.

Novel pun berharap melalui pengawasan yang ketat dan koordinasi yang baik, seluruh proyek pembangunan dapat selesai dengan kualitas yang baik dan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat Kutim.(adv)